Rapat Evaluasi Penyerapan DIPA 05.

Berita Terkini
Banda Aceh, Kamis, 15 Juni 2023, Ketua Pengadilan Tata Usaha Negara Banda Aceh, Bapak H. Mochamad Arief Pratomo, S.H., M.H., memimpin Rapat Evaluasi Penyerapan DIPA 05 dengan didampingi oleh Wakil Ketua, Bapak Effendi, S.H, Panitera Bapak Muhammad Mur Mahdi, S.H., M.H., Sekretaris Ibu Maryana, S.H dan dihadiri oleh Hakim, Pejabat Fungsional, Pejabat Struktural, ASN dan PPNPN pada Pengadilan Tata Usaha Negara Banda Aceh. Rapat yang dipandu oleh Panitera Muda Perkara Bapak Muhibuddin, S.H., M.H., ini dilaksanakan di Ruang Sidang Utama PTUN Banda Aceh untuk membahas tentang Realisasi Anggaran DIPA 05 sampai saat ini untuk PTUN Banda Aceh.
Acara Rapat DIPA 05 ini juga diselingi oleh kejutan khusus hari ulang tahun Bapak Wakil Ketua PTUN Banda Aceh, Bapak Effendi, S.H., yang dilakukan oleh Warga Pengadilan TUN Banda Aceh dengan membuat sebuah prank yang tidak diduga-duga. Kejutan tidak hanya datang dari Warga Pengadilan TUN Banda Aceh saja, tetapi juga dari Istri dan Anak-Anak dari Bapak Wakil Ketua yang hadir via zoom.
Berikut ini adalah dokumentasinya :